Pilu Ammar Zoni pasrah jika dicerai Irish Bella.
Ia mengaku masih pisah rumah dan harus kerja keras rebut hati istri.
Rumah tangga pasangan artis Ammar Zoni dan Irish Bella bak di ujung tanduk. Ammar Zoni mulai pasrah jika kelak benar-benar diceraikan Irish Bella.
Diketahui hingga saat ini Ammar Zoni dan Irish Bella masih hidup terpisah.
Ammar Zoni mengaku dirinya memang telah mengecewakan sang istri lantaran kembali menggunakan narkoba.
Kini Ammar Zoni berjuang untuk bisa kembali mendapatkan hati Irish Bella.
“Masih berusaha terus untuk bisa mengambil hatinya Irish lagi sih sekarang,” akunya.
Namun Ammar Zoni tak menapik jika Irish Bella sempat ingin melayangkan gugatan cerai.
“Iya. Ini khusus di dokter Richard ya saya cerita, Ya Irish sempat, memang sempat ada terpikir untuk melakukan gugatan cerai,” katanya.
Namun ia bersyukur lantaran gugatan ceria itu tak kunjung dilayangkan hingga saat ini.
“Tapi sampai saat ini pun belum ada,” katanya.
Namun jika nanti Irish Bella memang mengajukan gugatan cerai, Ammar Zoni memgaku hanya bisa ikhlas dan menerima dengan lapang dada.
“Saya sudah mengikhlaskan, berserah diri ke Allah mau keadaannya nanti akan kembali seperti semula dalam arti yang baik-baik sama Irish,” katanya.
Baginya jika memang keadaan itu yang terbaik untuk dirinya dan Irish Bella serta anak-anak, maka dirinya berusaha ikhlas menerima ketetapan itu.
“Kalaupun dalam keadaan sendiri-sendiri, saya yakin itu yang terbaik yang Allah berikan untuk kami,” sebut Ammar Zoni.
Ammar Zoni juga tak bisa berbuat apa-apa jika memang Irish Bella memang ingin bercerai dengan dirinya.
“Mungkin Irish, ketika dia nantinya bicara pisah, ya saya terima, mau suka tidak suka, mau gimana lagi,” katanya.
Ammar Zoni mengaku bahwa kondisinya kini dengan Irish Bella seperti ornag yang sedang berpacaran.
“Sekarang posisinya kayak pacaran, kalau ditolak terus mau ngapain? Mau dukun bertindak? Kan nggak mungkin. Jadi apapun itu insya Allah aku terima,” pungkasnya.
Masih Pisah Rumah
Meski Irish Bella tidak memilih bercerai dengan Ammar Zoni karena suaminya kembali memakai narkotika.
Namun nyatanya hingga saat ini Irish Bella dan Ammar Zoni belum tinggal bersama.
Irish Bella ternyata masih tinggal bersama orang tuanya, sementara Ammar Zoni masih tinggal sendiri menyewa apartemen.
Meski masih tinggal sendiri namun Ammar Zoni ternyata masih ingin tinggal kembali bersama istrinya.
“Lagi nyari-nyari apartemen, insyaallah untuk berkumpul lagi (dengan Irish Bella dan anak-anak), tapi saat ini untuk sendiri dulu,” kata Ammar Zoni dalam podcast bersama dr Richard Lee.
Dikatakan Ammar Zoni masih berusaha untuk meluluhkan hati Irish Bella yang kecewa dan marah karena dirinya terlibat lagi dalam kasus narkotika.
“Iya (hubungan sudah mulai membaik dengan Irish), masih berusaha terus untuk bisa mengambil hatinya Irish lagi sih,” kata Ammar Zoni.
Selama dipenjara, Ammar Zoni mengaku pernah dibesuk oleh Irish Bella.
Disitu Irish Bella hanya menangis karena melihat suaminya kembali memakai narkotika.
“Disitu gua bilang nggak usah besuk gua lagi, anggap ini hukuman buat gua, gua nggak mau melibatkan anak-anak dan istri gua,” katanya.
Ammar Zoni mengaku ingin menjalani hukumannya sendiri lantaran ingin mengakui kesalahan.
“Walaupun saat itu aku butuh Support,” katanya.
Anmar Zoni mengaku bukan orang yang biasa selama menjadi istrinya.
“Aku takut gara-gara aku justru berdampak besar, saya nggak mau itu terkendala karena kebodohan yang saya jalani,” kata Ammar Zoni.
“Jadi dia ngikutin,” katanya.
Ammar Zoni bahkan tak dijemput oleh Irish Bella saat bebas dari penjara.
“Gua dijemput sama pengacara,” katanya.
Ammar Zoni: Kalau Irish Bella Kasih 1 Persen Kesempatan, Akan Saya Kejar
Rumah tangga Ammar Zoni dan Irish Bella sempat diisukan gonjang-ganjing usai Ammar kembali terjerat narkoba. Namun, Ammar telah bebas dari penjara pada 4 Oktober lalu setelah sebelumnya menjalani hukuman penjara selama 7 bulan.
Ammar tak memungkiri bahwa Irish memang sempat ingin melayangkan gugatan cerai usai Ammar kembali berurusan dengan polisi karena kasus narkoba. Ammar pun mengatakan bahwa dirinya benar-benar menyesali perbuatannya kemarin dan ingin kembali bersama Irish dan anak-anak.
“Kalau bicara keluarga, bagaimana sungguh-sungguh hati gue, ya, jelas pengin kembali lagi lebih baik sama Irish, karena dia satu-satunya wanita yang dapat membantu gue untuk lebih baik,” ujar Ammar Zoni seperti dikutip dari video berjudul SAYA AKAN LAKUKAN INI, DEMI BISA KEMBALIKAN KELUARGA KECIL SAYA!! yang tayang di kanal YouTube Dokter Richard Lee.
“Yang jelas demi keluarga, demi anak-anak, saya pasti akan berubah,” tambahnya.
Tak hanya itu, untuk mengambil hati Irish, rupanya Ammar juga mencoba bicara dengan ibu mertuanya. Ia mengatakan akan terus berjuang dengan cara apa pun, selama dirinya bisa kembali kepada Irish.
“Walaupun Irish memberikan 1 persen celah (kesempatan), akan saya kejar, akan saya usahakan. Tapi kembali lagi hanya Allah yang menggerakkan hati manusia,” katanya.
Ya, Ammar hanya bisa berharap sang istri mau kembali membuka hati dan memberikan maaf untuknya. Namun, Ammar juga tidak mau memaksa apabila ternyata nantinya Irish memilih untuk berpisah.
“Saya sudah mengikhlaskan, berserah diri kepada Allah. Mau nanti keadaannya akan kembali seperti semula dalam artian baik-baik sama Irish, atau dalam keadaan sendiri-sendiri, saya yakin itu yang terbaik yang Allah berikan kepada kami. Tapi kalau keinginan, ya, ingin balik lagi baik-baik,” pungkasnya.
- Mukjizat Bagiku, Betharia Sonata Nangis Haru Rinoa Cabut Laporan Atas Leon Dozan,Ikhlas Memaafkan - 02/12/2023
- Tipu Muslihat Israel: Minta Warga Khan Younis Mengungsi ke Rafah,Sesampai Sana Mereka Dibombardir - 02/12/2023
- Usai Marah ke Agus Rahardjo, Jokowi Tanya ke Pratikno: Sprindik Itu Apa Toh? - 02/12/2023