Amy Qanita akhirnya buka suara perihal rumah tangga Syahnaz dan Jeje.
Ia mengaku pernah menyuruh Nagita Slavina dan Jeje Govinda untuk menceraikan anak-anaknya, jika memang mereka tak bahagia dalam rumah tangganya.
Apalagi jika anaknya melakukan kesalahan fatal dan menganggu stabilitas rumah tangga mereka.
Seperti halnya Syahnaz Sadiqah, istri Jeje Govinda, yang belakangan jadi sorotan karena perselingkuhannya dengan Rendy Kjaernett.
“Saya sudah bilang, entah sama siapa pun, sama Gigi, sama Jeje, kalau memang mereka enggak bahagia, ya sudah, jodohnya mungkin sampai di sini,” ucap Amy dikutip Youtube Indosiar.
Namun, Jeje memilih mempertahankan rumah tangganya dengan Syahnaz.
“Alhamdulillah mereka berpikirnya ke depan, risikonya seperti apa,” sambungnya.
Meski demikian, Amy menegaskan tak pernah mau membela anak-anaknya jika melakukan kesalahan.
Ia hanya berharap Syahnaz jadi lebih baik lagi sebagai istri dan ibu.
“Mudah-mudahan semuanya membaik, Syahnaz ke depan lebih baik lagi. Kalau saya sih selalu mendoakan anak-anak saya mempunyai rumah tangga yang baik. Jodohnya sampai maut memisahkan mereka, kan doa orang tua seperti itu,” tandas Amy.
Kecemasan Amy
Amy Qanita sempat menjadi sorotan di tengah gosip perselingkuhan putrinya, Syahnaz Sadiqah.
Ia disorot karena membubuhkan emoticon “love” warna merah di kolom komentar postingan Ade Govinda.
Postingan itu memuat foto Ade dan Jeje, saat gosip perselingkuhan Syahnaz dan Rendy Kjaernett jadi gunjingan netizen di media sosial.
Saat jadi bintang tamu acara televisi yang dipandu Feni Rose, dikutip Senin (26/6/2023), Amy mengaku tak pernah ikut campur rumah tangga anak-anaknya.
Tak hanya Syahnaz, menurut Amy, itu juga berlaku untuk Raffi Ahmad dan Nisya Ahmad.
Ia hanya memberi nasihat apabila ada keluhan dari menantunya.
“Mama enggak pernah ikut campur, kalau ada komplain-komplain dari menantu baru deh,” ucap Amy Qanita.
Amy juga tak pernah membela anaknya jika rumah tangga mereka sedang bermasalah.
“Enggak pernah belain anak, pasti anak gue nih yang salah, gitu dulu,” sambung wanita 58 tahun itu.
Jika mendengar keluhan menantu, Amy langsung menegur anaknya. Bukan hanya Raffi, tapi juga Syahnaz dan Nisya.
“Apalagi kalau menantu saya yang lelaki sampai hubungin gue terus bilang ‘Mah’, mati deh gua, terus gue bilang ke Syahnaz, ‘Naz yang bener Naz,” ucapnya.
Setali tiga uang dengan Raffi Ahmad.
“‘Raffi jangan macam-macam deh’, gitu saya bilang. Kan kita malu sama besan dan lain-lain,” katanya menambahkan.
Amy Qanita Buka Suara Soal Perselingkuhan Syahnaz Sadiqah, Begini Katanya
Selebritas Amy Qanita akhirnya buka suara perihal perselingkuhan putrinya, Syahnaz Sadiqah dengan Rendy Kjaernett.
Ibunda Raffi Ahmad ini mengaku pasrah jika menantunya, Jeje Govinda ingin mengakhir rumah tangganya dengan Syahnaz.
“Kalau memang enggak bahagia ya sudah. Jodohnya mungkin sampai di sini,” ujar Amy Qanita, dikutip dari kanal Kiss di YouTube, Selasa (25/7).
Perselingkuhan Syahnaz Sadiqah, lanjut Amy, membuat dirinya tidak enak hati dengan Jeje Govinda.
“Saya sudah bilang kepada Jeje, kalau kejadian ini saya juga merasa enggak enak, saya, kan, ibunya,” kata Amy.
Meski demikian, Amy mengaku bersyukur karena Jeje Govinda memili untuk mempertahkan rumah tangganya.
“Alhamdulillah, mereka berpikirannya ke depan, risikonya seperti apa nanti,” tutur Amy Qanita.
Pengusaha ini memastikan bahwa dirinya tidak pernah membela anaknya jika memang bersalah.
“Kalau saya merasa ini kesalahan anak saya, saya enggak membela-bela,” ungkap Amy Qanita.
Sebagai orang tua, Amy hanya bisa mendoakan yang terbaik untuk rumah tangga putrinya itu.
Amy Qanita Malu Syahnaz Selingkuh dengan Rendy Kjaernett, Bersyukur Jeje Govinda Mau Maafkan Anaknya
Amy Qanita benar-benar dibuat malu dengan kelakuan anaknya Syahnaz.
Ia benar-benar tak menyangka jika Syahnaz tega selingkuh dari Jeje Govinda.
Amy Qanita tak menapik jika dirinya malu dengan Jeje Govinda atas kesalahan yang dibuat oleh anaknya.
“Saya memang cukup malu juga ya dengan kejadian ini ke Jeje,” ujar Amy Qanita.
Bahkan ia merasa bersalah karena kesalahan yang dibuat oleh Syahnaz.
“Saya udah bilang kalau memang kejadian ini, saya nggak enak, karena saya ibunya, kalau memang mereka nggak bahagia yaudah gitu kan, mungkin jodohnya sampai disini,” kata Amy Qanita.
Namun ia bersyukur karena Jeje Govinda masih membuka pintu maaf untuk Syahnaz.
“Tapi alhamdulillah mereka berfikir kedepan,” sebutnya.
Amy Qanita mengaku jika Jeje Govinda memikirkan risiko jika bercerai dengan Syahnaz.
“Mungkin Jeje juga berfikir risikonya seperti apa,” ujar Amy Qanita.
Amy Qanita bahkan tak mau membela anak-anaknya ketika anaknya bersalah.
“Saya nggak akan ngebela, karena ini kesalahan anak saya,” katanya.
Ia berharap dengan kesalahan ini, Syahnaz bisa mengambil pelajaran dari dosa yang sudah dibuatnya.
Amy Qanita hanya berharap agar rumah tangga anak-anaknya selalu dilindungi Allah.
“Mudah-mudahan semuanya membaik, kalau saya mendoakan anak-anak saya, memorinya rumah tangga yang baik sampai maut memisahkan mereka,” kata Amy Qanita.
Ia juga berharap agar Syahnaz berubah setelah adanya kasus perselingkuhan ini.
“Mudah-Mudahan Syahnaz juga berubah dan lebih baik lagi,” sebut Amy Qanita.
Amy Qanita juga mengaggap bahwa kejadian ini adalah ujian untuk rumah tangga anaknya.
“Ya mudah-mudahan kedepan lebih baik, ini juga risiko karena dikenal masyarkat, mau gimana lagi,” katanya.
Lady Nayoan Beri Peluang Rujuk
Rendy sudah menghapus tato wajah Syahnaz di badannya.
Namun pihak Lady Nayoan menegaskan bahwa dirinya tidak pernah menyuruh Rendy Kjaernett menghapus tato tersebut.
Dikatakan kuasa hukum Lady Nayoan, Ezra Simanjuntak menjelaskan bahwa Lady Nayoan tidak pernah mengajukan syarat rujuk yakni dengan menghapus tato.
Bagi Ezri hal itu sudah wajar dilakukan Rendy Kjaernett.
“Itu hal wajar dan lazim yang harus dilakukan pak Rendy ya,” ujarnya.
Namun ia tak menapik jika kenangan soal tato itu akan tetap ada meskipun sudah dihapus.
Dikatakan kuasa hukumnya bahwa Lady Nayoan sempat bersedih saat mediasi antara dirinya dan Rendy Kjaernett harus diperpanjang.
Padahal Lady Nayoan sangat berharap ia sudah langsung bercerai saat sidang mediasi pertama.
Namun ternyata sidang perceraian Lady Nayoan justru harus diperpanjang lantaran Rendy Kjaernett meminta sidang mediasi kedua.
“Mediasinya itu kan bu Lady tahunya kalau sudah deadlock langsung bisa lanjut ke Persidangan,” sebut Ezra Simanjuntak, kuasa hukum Lady Nayoan.
Disitulah Lady Nayoanmerasa bingung keputusan apa yang harus ia ambil saat itu.
“Hakim mediator akhirnya mengabulkan untuk Dua minggu itu lanjut di tanggal 2 Agustus,” kata Ezra.
Dilihat dari sidang sebelumnya, Lady Nayoan kekeh ingin bercerai dengan Rendy Kjaernett.
“Tapi Pak Rendy kan maunya rujuk, makanya mediasi diperpanjang,” ujar Ezra.
“Kalau bu Lady maunya deadlock, tetap buat bercerai,” sebut Ezra.
- Dirating Selebgram Codeblu 3/10,Warung Nyak Kopsah Dikuliti Habis,13 Poin tak Ada Standar Disorot - September 24, 2023
- Sosok ZZ,Pengelola Panti Asuhan yang Ekspolitasi Anak Yatim di Live TikTok,Sebulan Raup Rp50 Juta - September 24, 2023
- Heboh Mantan Suami Laudya Cynthia Bella Cerai Lagi, Noor Nabila Bongkar Alasannya Cerai dengan Engku Emran - September 23, 2023