Baru satu bulan menikah, Randi, suami selebgram dan aktris FTV, Hana Hanifah, akhirnya menyetujui keinginan Hana untuk bercerai.
Randi yang sudah memiliki rencana memboyong Hana ke Pontianak usai pulang umrah itu, akhirnya harus mengubur impiannya.
“Udah kedapatan dia bohongin saya,” kata Randi dikutip dari YouTube Rumpi Trans tv.
“Aku merasa udah coba pertahankan rumah tangga, aku perbaiki semua enggak bisa, ya dia bohongin aku,” lanjutnya.
Pria yang menikahi Hana pada 8 September 2023 itu kemudian menceritakan hal yang membuatnya kecewa pada Hana Hanifah.
“(Orangtua) datang dari Jogja mau ketemu, dia bilang waktu itu di Bandung,” ucap Randi.
“Malam itu ketemu sama dia enggak sengaja di restoran, itu dia kenalan sama cowok lain,” imbuhnya.
Kejadian yang menurutnya tak diduga itu membuat Randi akhirnya memilih menyerah pada pernikahannya dengan Hana.
“Itu aku udah mulai sakit hati, emosi sama dia,” ujar Randi.
“Udah orangtuaku datang, dia enggak mau ketemu, terus bohongin aku. Dia bilang mau tenangin diri mau ke Bandung,” lanjutnya.
Randi juga meluruskan tudingan Hana yang menyebutnya telah berselingkuh.
“Tidak benar,” ucap Randi.
“Dia memang telepon mantan saya, itu enggak ada sama sekali bahas tentang dia, bukan dia (Hana),” imbuh Randi menjelaskan.
Sebelumnya, Hana mengaku telah diselingkuhi oleh suaminya dan berniat mengajukan gugatan cerai.
“Suami saya selingkuh dengan mantan,” kata Hana, Senin (9/10/2023).
Randy Bantah Tak Hormati Orang Tua Hana Hanifah
Rumah tangga artis Hana Hanifah tengah berada di ujung tanduk. Hana memutuskan untuk menggugat cerai suaminya, Randy, yang baru menikahinya sekitar sebulan lalu. Selingkuh hingga tak hormat pada orang tuanya jadi alasan Hana menceraikan Randy.
Randy membantah bahwa dirinya tidak menghormati orang tua Hana Hanifah. Randy mengaku sudah menganggap orang tua Hana seperti orang tuanya sendiri.
“Kejadiannya bukan sama mamanya, tapi sama Hana. Di situ, Hana merasa kalau saya enggak peduli sama orang tuanya. Saya ambilin makan, membantu. Namanya orang sudah menikah, orang tua dia, orang tua saya,” kata Randy di kawasan Mampang, Jakarta Selatan.
“Cuma saya enggak bisa melampaui, suami. Karena ada juga adik dan anak-anak,” sambungnya.
Keputusan Hana juga disayangkan keluarga Randy. Terlebih, menurut Randy, mereka mengira keduanya sama-sama baru membina biduk rumah tangga. Sudah sepatutnya permasalahan yang ada diselesaikan dengan cara baik-baik, bukan dengan jalan perceraian.
“Dari keluarga saya, berusaha untuk memperbaiki. Kamu masih baru, ayo perbaiki. Buktinya, orang tua saya jauh-jauh ke sini untuk ketemu sama Hana. Apa sih masalahnya, kenapa,” tutur Randy.
Randy juga menampik gosip yang mengatakan bahwa pernikahannya dengan Hana hanya setting-an semata.
“Kami menikah sah. Enggak ada akting, setting-an gitu. Kami memang berkeinginan menikah sah. Tapi karena ada masalah ini, ya sampai begini saya juga di luar kendali,” ungkap Randy.
Randy Ingin Perbaiki Pernikahannya dengan Hana Hanifah
Karena itu, Randy berharap masih ada secercah harapan untuk rumah tangganya dengan Hana. Jalur mediasi diharapkan Randy jadi jalan baginya untuk memperbaiki pernikahannya dengan Hana.
“Prinsipnya bahwa tentu ingin kembali normal, rumah tangga baik, tentunya saat prosesnya nanti ada mediasi, diharapkan mediasinya nanti lebih baik lagi, kalau Hana gugat mungkin kami bukan untuk bercerai, tapi satu-satunya mediasi di pengadilan,” kata Randy.
Hana Hanifah menikah dengan Randy di Bogor, Jawa Barat, pada 8 September lalu. Hubungan Hana dan Randy sempat tak terendus sampai akhirnya keduanya resmi mengikat janji.
- Mukjizat Bagiku, Betharia Sonata Nangis Haru Rinoa Cabut Laporan Atas Leon Dozan,Ikhlas Memaafkan - 02/12/2023
- Tipu Muslihat Israel: Minta Warga Khan Younis Mengungsi ke Rafah,Sesampai Sana Mereka Dibombardir - 02/12/2023
- Usai Marah ke Agus Rahardjo, Jokowi Tanya ke Pratikno: Sprindik Itu Apa Toh? - 02/12/2023