Leslar Entertainment dikabarkan bubar, Ariel Lobster, mantan road manajer Lesti Kejora dan Rizky Billar ikut buka suara.
Ariel Lobster selama ini dekat dengan Lesti Kejora dan Rizky Billar serta jadi pilar penting di Leslar Entertainment.
Leslar Entertainment sendiri dikabarkan bubar karena terkena dampak dari kasus KDRT Rizky Billar kepada Lesti Kejora beberapa waktu lalu.
Dikutip pada kanal YouTube Intens Investigasi, Ariel Lobster menegaskan bahwa Leslar Entertainment bukan dibubarkan.
Menurut Ariel Lobster, Leslar Entertainment saat ini sedang tidak aktif.
Lantaran pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora memilih fokus dengan keluarganya.
“Bukan dibubarkan tapi lebih tidak aktif lagi.”
“Untuk sementara tidak aktif lagi kan emang di dalam Leslar Entertainment sendiri kontennya mereka berdua,
Jadi ya apa yang mau kita kerjakan kalau memang mereka fokus di keluarga,” terang Ariel Lobster, Selasa (1/11/2022).
Pun Ariel Lobster mengkonfirmasi dirinya telah mundur dari posisi road manajer Lesti Kejora.
“Untuk sementara ini tidak ada kegiatan, ya enggak (jadi road manajer). Gak tahu ke depannya karena belum ada pembicaran saya dengan Lesti,” ujar Ariel Lobster.
Kendati demikian, hubungan Ariel Lobster dengan Lesti Kejora masih terjalin baik.
Diketahui Ariel Lobster sudah menjadi road manajer Lesti Kejora sejak 2016 silam.
Banyak kenangan Ariel Lobster bersama Lesti Kejora dan Rizky Billar yang tak mudah dilupakan.
“Banyak (kenangan) sama mereka. Biasanya kemana-mana sama mereka (Leslar), sama team, bikin kegiatan on air ataupun off air, pergi ke luar kota.”
“Ya itu lah hal-hal yang memang agak susah (dilupakan), ya mungkin perlahan bisa move on,” ucap Ariel Lobster.
Ariel Lobster menyebut bahwa kondisi Lesti Kejora dan Rizky Billar saat ini baik-baik saja.
Manajer Sebut Rizky Billar dan Lesti Kejora Ingin Kurangi Aktivitas
Manajer Rizky Billar, Ariel Lobster sempat tak memberikan bantahan soal kabar Leslar Entertainment bubar.
Pihaknya menyebut, Leslar Entertainment kini tengah rehat.
“Kalau untuk itu (Leslar Entertainment) mungkin cooling down dulu ya,” kata Boril sapaan akrab Ariel, dilansir dari Official Nit Not, Jumat (28/10/2022).
Disebut Billar dan Lesti ingin mengurangi aktivitasnya.
Pun keduanya kini disebut lebih memprioritaskan hubungan rumah tangganya.
“Artinya, memang mereka mungkin mau mengurangi aktivitas, bukan tidak ada aktivitas,”
“Karena, satu sama lain pengen lah lebih intim dan menjadi diri yang lebih baik,” terangnya.
Kini Lengket dengan Rizky Billar, Heboh Kabar Lesti Kejora Hamil Lagi
Kini baikan dan makin lengket pasca kasus KDRT, Lesti Kejora dikabarkan hamil anak kedua dengan Rizky Billar.
Lesti Kejora diketahui telah memaafkan Rizky Billar dan memberinya kesempatan kedua pasca kasus KDRT.
Kini, Lesti Kejora dan Rizky Billar pun sering menghabiskan waktu berdua dan mengurangi job agar lebih intim.
Mengutip YouTube Seleb Oncam News, Minggu (30/10/2022), bahkan Lesti Kejora dikabarkan hamil anak kedua dari Rizky Billar.
Namun, hingga kini tidak diketahui pasti dari mana kabar kehamilan kedua Lesti Kejora itu muncul.
Kendati begitu, kabar kehamilan tersebut telah terlanjur beredar luas.
Disinggung terkait kabar Lesti sedang hamil anak kedua, sang pengacara Sandy Arifin memilih tak berkomentar.
Sandy Arifin yang ditemui awak media, hanya melemparkan senyum dan enggan membahas kabar tersebut.
Di samping itu, Sandy Arifin mengungkapkan komunikasinya dengan Lesti Kejora masih terjalin baik.
Sandy mengaku setiap dua hari sekali selalu menanyakan kabar Lesti.
“Sama dede (sapaan Lesti) baik, setiap dua hari pasti aku komunikasi tanya apa kabar,” ucap Sandy.
“Aku komunikasinya baik, beliau menyampaikan baik, sehat.”
“Saya hanya menanyakan kabar ‘Dede Lesti apa kabar, sehat baik ya. Salam ya buat semua’,” paparnya.
Kembali Terlihat Mesra, Lesti Kejora Kepergok Temani Rizky Billar Main Sepak Bola
Lesti Kejora tampak kembali mesra dengan Rizky Billar setelah heboh kasus KDRT.
Tampak dalam beberapa momen, Lesti Kejora sudah terlihat kembali menemani segala aktivitas Rizky Billar di luar rumah.
Terbaru, Lesti Kejora kepergok sedang menemani Rizky Billar bermain sepak bola bersama teman-temannya.
Dalam video yang diunggah di YouTube Intens Investigasi, Jumat (28/10/2022), Lesti duduk di samping sang suami yang terlihat berkeringat setelah bermain bola.
Pelantun Kejora itu tampak sesekali tertawa ketika mengobrol dengan teman-teman Rizky Billar di pinggir lapangan.
Bukan cuma itu saja, Lesti Kejora dan Rizky Billar juga berbagi minuman satu sama lain.
Sontak, momen tersebut mengundang beragam reaksi dari sejumlah netizen.
“Ayo Lesti bangkit terus, dihujat harus makin kuat, dicaci harus makin happy. Tataplah masa depanmu di muka demi kebahagiaan yang nyata,” kata salah satu netizen.
“Bahagia selalu dede, buat Billar semoga bener-bener berubah ya, jangan sakiti Lesti nih anak baik banget, sabar, ikhlas dan tulus banget,” imbuh lainnya.
“Hempaskan hujatan, Leslar harus bangkit,” timpal netizen lainnya.
Kondisi Terbaru Lesti Kejora dan Rizky Billar
Lesti Kejora memutuskan mencabut laporan KDRT dan memilih berdamai dengan Rizky Billar.
Meski sudah berdamai, banyak yang penasaran bagaimana kondisi terbaru Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Sebagai sahabat, Ady Sky mengungkap kondisi Lesti Kejora dan Rizky Billar saat ini.
Ady Sky membenarkan belum lama ini menjenguk pasangan suami istri itu.
Ia memastikan kondisi Lesti Kejora dan Rizky Billar saat ini sehat dan baik-baik saja.
Kepada publik, Ady Sky tak lupa meminta doa yang terbaik untuk Lesti Kejora dan Rizky Billar.
“Sehat banget, pokoknya mereka udah berdamai, doain terus yang baik baik,” kata Ady, dikutip dari YouTube KH INFOTAINMENT, Rabu (26/10/2022).
Sementara itu, Ady mengaku senang karena Rizky Billar sudah berhasil melewati masa tersulit dalam hidupnya.
Ady Sky pun berharap kasus ini menjadi pembelajaran bagi Rizky Billar agar menjadi pribadi yang lebih baik.
“Semoga lebih baik lagi, support terus pokoknya, kita support Leslar terus,” ucap Ady Sky.